Ringkasan Materi Prinsip – Prinsip Dasar Animasi

 
Staging & Arc
Pengaturan suatu set adegan, posisi kamera ataupun pose suatu karakter sehingga adegan tersebut menjadi mudah dimengerti oleh penonton.
Arcs merupakan kurva melingkar yang terdapat pada suatu gerakan ketimbang hanya dengan memakai gerakan lurus saja. Arc memungkikan gerakan animasi terlihat lebih natural ketimbang bila tidak mengunakan arc.
 Seorang guru yang sedang mengajar di kelas merupakan salah satu contoh dari prinsip animasi staging yang menggambarkan lingkungan dan terdapat pula prinsip arcs yaitu pergerakan tangan guru menggunakan tongkat saat sedang menjelaskan pelajaran.

Timing

Timing ditentukan dari jumlah frame yang ada diantara gerakan suatu benda atau karakter. Semakin sedikit jumlah frame maka gerakan semakin cepat sebaliknya, jika jumlah frame banyak maka gerakan akan semakin lambat. Gerakan dengan timing yang cepat dan lambat akan memberikan cerita yang berbeda
Gerakan bibir pada saat berbicara merupakan salah satu contoh dari prinsip animasi timing yaitu menentukan pada detik ke berapa terdapat gerakan bibir ataupun saat tidak ada gerakan bibir dan terdapat pula prinsip animasi spacing yaitu tentang menentukan percepatan dan perlambatan pada gerakan bibir saat berbicara.


Squash & stretch
Gerakan fleksibel seperti benda yang dihempaskan dan kemudian diregangkan. Gerakan seperti ini bisa memberikan kesan kelenturan yang membuat animasi menjadi alami serta enak dilihat.
Ketika sebuah peluru di lemparkan merupakan salah satu contoh dari prinsip animasi squash and stretch yaitu akan memberikan efek dinamis terhadap gerakan atau action tertentu. Pada cuplikan animasi ini terdapat peluru yang di lemparkan. Pada saat peluru di lemparkan maka di buat seolah olah sedang terjadi perang yang besar di dalam kelas.

 
Anticipation
Gerakan yang dilakukan sebagai ancang-ancang untuk mempersiapkan diri memasuki gerakan yang berikutnya.
Ketika memukul menggunakan tongkat merupakan salah satu contoh dari prinsip animasi anticipation yaitu persiapan atau awalan gerak. Terdapat seorang guru ingin memukul murid nya menggunakan tongkat, sebelum memukul murid tersebut guru tersebut berjalan mendekati murid yang tidak memperhatikan pelajarannya kemudian memukul kepala nya dengan tongkat.

Referensi :
 

Komentar

Postingan Populer